Kimia Komputasi, Pemodelan Molekul,




            Dewasa ini eksperimen komputer memainkan peran yang sangat penting dalam perkembangn sains. Pada masa lalu sains ditunjukan oleh kaitan antara eksperimen dan teori. Dalam eksperimen, sistem diukur dan hasilnya dinyatakan dalam numerik. Dalam teori, model suatu sistem pada umumnya dibentuk dalam suatu himpunan persamaan matematik. Dalam banyak hal pemodelan diikuti penyederhanaan perikanan-masalah dalam upaya menghindari kompleksitas perhitungan, sehingga sering aplikasi dari model teoritis ini tidak dapat menjelaskan bentuk nyata dari sistem makroskopis  seperti system larutan, protein dan lain-lain.

            Pekembangan kimia komputasi yang sangat pesat dimulai tahun 1950 telah mengubah deskripsi suatu system kimia dengan masuknya unsur baru diantara eksperimen dan teori yaitu eksperimen komputer (Computer Experiment). Dalam eksperimen komputer , model masih menggunakan hasil dari pakar kimia teoritis, tetapi perhitungan dilakukan menggunakan computer berdasarkan atas algoritma yang dituliskan dalam bahasa pemograman. Keuntungan metode ini adalah dimungkinkannya menghitung sifat molekul yang kompleks dan hasil perhitungannya berkorelasi secara signifikan dengan data eksperimental.

            Perkembangan eksperimen komputer mengubah secara substansial hubungan tradisional antara teori dan eksperimen. Simulasi komputer membutuhkan suatu metode yang akurat dalam memodelkan sistem yang dikaji. Simulasi sering dapat dilakukan dalam kondisi yang sangat mirip dengan ekperimen sehingga hasil perhitungan kimia komputasi dapat dibandingkan secara langsung dengan eksperimen. JIka hal ini terjadi, maka simulasi bersifat menjadi alat yang sangat berguna, bukan hanya untuk memahami dan menginterpretasi data eksperimen dalam tingkat mikroskopis, tetapi juga dapat mengkaji bagian yang tidak dapat dijangkau secara eksperimen, seperti reaksi pada kondisi tekanan yang sangat tinggi atau reaksi yang melibatkan gas berbahaya.
<Pranowo, H D, 207, Kimia Komputasi, Pusat Kimia komputasi Indonesia-Austria Universitas Gadjah Mada : Yogyakarta, hal 2-4>

0 Response to " Kimia Komputasi, Pemodelan Molekul, "

Post a Comment

Artikel Lainnya

loading...

Random post